Solusi Keamanan Untuk Dukung Kedaulatan Data Indonesia

Seiring dengan makin beragam ancaman siber, banyak organisasi di Indonesia mencari lapisan perlindungan dan solusi backup tambahan untuk melengkapi lingkungan Microsoft 365 mereka. Kebutuhan ini diperkuat oleh meningkatnya tekanan untuk mematuhi peraturan residensi data lokal, yang mengharuskan perusahaan dan lembaga pemerintah menjaga data mereka tetap berada di dalam perbatasan Indonesia. Ketiadaan solusi Software as a Service (SaaS) yang di-hosting secara lokal sering menjadi hambatan besar bagi kepatuhan dan pemulihan data yang cepat.

Sebagai solusi langsung untuk mengatasi masalah kepatuhan dan ketahanan siber, Veeam Software mengumumkan bahwa Veeam Data Cloud kini tersedia secara lokal di Indonesia, berjalan di atas Microsoft Azure. Solusi SaaS terdepan di industri ini memberdayakan organisasi Indonesia, termasuk industri yang diatur ketat, untuk melindungi data Microsoft 365 mereka dengan backup otomatis dan aman. Veeam Data Cloud diluncurkan dengan workload Microsoft 365 sebagai yang pertama, dengan rencana untuk segera memperluas perlindungan ke layanan cloud Microsoft lain, seperti Entra ID.

“Menyediakan Veeam Data Cloud secara lokal di Indonesia merupakan langkah strategis dalam komitmen kami untuk menyediakan ketahanan data tingkat perusahaan dan kepatuhan regulasi,” kata Beni Sia, General Manager (GM) dan Senior Vice President (SVP) APJ di Veeam Software.

Perlindungan Data Yang Terpadu

Veeam Data Cloud dirancang berdasarkan kerangka kerja keamanan Zero Trust dan memanfaatkan service level immutability, yang menjamin informasi penting selalu terlindungi dan dapat dipulihkan. Fungsi ini sangat penting untuk ketahanan terhadap serangan siber dan gangguan data yang tidak disengaja.

Fungsi Veeam Data Cloud:

  • Keamanan Zero Trust: Backup lokal yang tidak dapat diubah dengan enkripsi canggih dan kontrol akses, memastikan data terlindungi dari penghapusan atau modifikasi yang tidak sah.
  • Pemulihan Cepat dan Terperinci: Memungkinkan pemulihan massal secara cepat dan fungsi eDiscovery yang kuat untuk email, file, dan akun pengguna, meminimalkan risiko waktu henti yang panjang.
  • Perlindungan Terpadu: Memberikan backup komprehensif untuk Microsoft 365 sebagai workload awal, dengan rencana perluasan cakupan ke sistem identitas penting seperti Entra ID.

Platform yang terpadu ini menyederhanakan pengelolaan bagi tim IT, sementara kemampuan otomatisasi dan pemulihan yang cepat meminimalkan kerumitan operasional. Organisasi juga mendapatkan manfaat dari harga yang transparan dan dapat diprediksi berdasarkan per pengguna. Model harga ini mencakup penyimpanan lokal tak terbatas dan tanpa biaya tersembunyi, menghilangkan biaya tambahan dan masalah pengelolaan infrastruktur.